Hal penting awal kuliah Mahasiswa baru

Beberapa hal yang tidak terduga dalam dunia kampus awal kuliah :
Sebelum menghadapi masa kuliah tentunya akan merasakan hal yang berbeda ketika di masa SMA dengan kehidupan masa menjadi mahasiswa, Mungkin ada beberapa hal bagi kalian yang harus di persiapkan ketika dalam dunia kampus awal kuliah pertama.

       1Hidup sulit ketika tanpa keluarga

Kehidupan dunia kampus menjadi sangat berat karena mengajarkan kita mendiri, untuk bisa cuci baju, memasak, dan tertib bangun pagi tentunya. Selain itu ketika diawal kuliah juga belajar menjadi orang yang bisa bergaul bersama teman dari berbagai daerah, dimana kita juga harus bisa menghargai perbedaan.

     2. Sanggup memotivasi diri sendiri

dunia kampus itu menjadi menjadi berat ketika berjalan sendiri, salah satunya menguji mental kita apakah saat kita sendiri dan suatu saat mengalami permasalahan hidup, apakah kita bisa bangkit ataukah malah semakin menjadi terpuruk, disinilah bagaimana kita di ajarkan untuk bisa memotivasi diri sendiri dengan cara yang kita sukai.

     3. Tidak mudah mencari teman yang bisa dekat

Di masa ketika dalam dunia kampus awal kuliah pertama  itu tidak gampang menemukan teman yang bisa dekat sepertinya masa SMA , karena saat masa kuliah itu ketika kita selesai kuliah bisa pulang untuk nanti masuk lagi, jadi intinya tidak sama seperti masa SMA , karena masa SMA kita bersama teman dari pagi hingga siang ataupun sore dalam satu lingkungan yang sama, itulah bedanya

      4. Hidup itu butuh uang

Uang menjadi hal yang sangat di butuhkan dalam setiap keadaan, kadang ketika sendiri itu uang bukan menjadi irit, tetapi bisa menjadi boros. Kita bayar listrik, beli bensin, makan, dan masih banyak anggaran keuangan yang mesti kita keluarkan. Kadang kita menginginkan untuk bisa irit itupun tidak mudah, karen banyak godaan yang selalu menuntut uang di keluarkan.

     5. Kuliah bentuk pengembangan diri bukan sekedar belajar di kelas

ketika dalam dunia kampus awal kuliah pertama menjadi yang hal penting untuk kita bisa mengembangkan diri baik melalui minat dan bakat, dan kegiatan yang lainnya. Karena ketika kita hanya belajar di kelas membuat kita menjadi seorang mahasiswa yang kupu-kupu, artinya mahasiswa yang hanya kuliah pulang dan kuliah pulang. Tetapi menuntut kita berkarya dan berprestasi melalui berbagai kegiatan yang nantinya mendukung kita ketika selesai masa kuliah, misalkan untuk bekerja ataupun yang lainnya tentu perusahaan akan melirik mahasiswa yang mempunyai kompetensi bukan hanya mampu secara akademis tapi juga kemampuan organisatoris.

   6. Belajar mandiri dengan beasiswa

ketika dalam dunia kampus awal kuliah pertama kita belum mengetahui apapun yang ada di sana, tapi yang menjadi penting bahwasanya jangan terpikirkan biaya kuliah itu mahal, akan tetapi sebenarnya banyak sekali beasiswa yang ada seperti yang sebelumnya telah saya tulis Beasiswa BCA 2015 beserta syaratnya yang mungkin bisa di jadikan acuan persyaratan sebelum nanti mendaftar , itupun baru salah satunya beasiswa , di luar itu masih banyak lagi. Nanti suatu saat akan saya tulis terkait beasiswa yang lainnya yang ada di indonesia beserta syaratnya-syaratnya pula.

sedikit yang bisa di ceritakan bagaimana kehidupan masa awal kuliah yang harus di hadapi bagi kalian mahasiswa baru di beberapa kampus, yang nantinya bisa di jadikan persiapan secara mental sebelum menghadapi bagaimana kehidupan sesungguhnya. semoga sukses kawan!

No comments:

Post a Comment